January 19, 2017

THE iDOLM@STER Cinderella Girls: 2nd Season

Untuk pembukaan kali ini, aku akan bercerita panjang lebar dari biasanya. Pertama kali aku mengenal franchise THE iDOLM@STER pada tahun 2007, tepatnya saat itu ada majalah game yang sedikit membahasnya (bila tak salah upcoming/preview game). Lalu aku mulai kepo dengan mencari-cari lagunya di YouTube. Lagu yang pertama kali kudengar berjudul FO(U)R yang telah di-fansubbing oleh domelola. Sejak saat itu aku mulai kepincut dengan lagu-lagunya yang beragam dan rajin mencari-cari informasi tentang franchise ini. Di tahun itu aku juga tak bisa menemui satu pun fandom-nya di Indonesia, bahkan aku berusaha keras meracuni teman-temanku untuk mencoba mendengarkan iM@S (selanjutnya akan kusingkat begini). Sayangnya hanya satu yang berhasil kuracuni. Tapi aku tak berhenti disitu saja, aku menemui satu forum yang membahas musik iM@S secara komplit di Indowebster (terima kasih banyak Raestloz!). Jujur saja, saat itu aku senang setengah mati karena akhirnya bisa menemukan satu fandom lokal.


THE iDOLM@STER Cinderella Girls: 2nd Season

Dengan berlandaskan mesin pencari google, aku terus mencari-cari informasi tentang franchise iM@S yang selanjutnya kuketahui bahwa Namco, selaku pencipta game tersebut memang hanya memfokuspasarkan dalam Jepang saja. Entah karena keinginan mereka atau kebiasaan Jepang mengisolasikan diri untuk tidak mengekspor karya mereka. Kurang-lebih begitulah informasi yang kudapat dari link dan blog random yang kudapat dan ku-translate secara mentah dengan menggunakan google translate.

Tahun 2011 merupakan tahun yang menggembirakan karena franchise ini diangkat menjadi anime sebanyak 25 episode dengan durasi sepanjang 24 menit. Bila ditanya puas atau tidak, tidak sepenuhnya. Karena ceritanya lebih fokus ke pengenalan masing-masing karakter tiap episodenya, dan tampak seperti promosi lagunya, banget. Konflik di animasi iM@S yang kurasa benar-benar serius hanya gossip buruk tentang Chihaya Kisaragi. Konfliknya selanjutnya, saat Haruka Amami depresi hingga tamat aku juga kurang meresapinya. Aku malah lebih berharap konfliknya kurang terlalu dalam.

Di tahun yang sama NBGI alias Bandai Namco meluncurkan seri permainan baru, yaitu THE iDOLM@STER: Cinderella Girls berbasis seluler pintar. Konon kabarnya dahulu, seri iM@S terbaru ini akan menghadirkan 100 idol, namun kenyataan kini ada 200 lebih idol yang muncul di seri ini.

THE iDOLM@STER Cinderella Girls: 2nd Season

4 tahun sejak mobile game tersebut seri iM@S CG juga diangkat menjadi anime sepanjang 13 episode. Studio yang menanganinya masih sama dengan sebelumnya, A-1 Pictures yang masih diarahkan oleh Noriko TakaoTatsuya Takahashi juga masih memegang naskah dan musik dikomposisi oleh Hidekazu Tanaka, salah satu member MONACA. Sebenarnya sudah curiga sejak awal, masa iya, seri ini hanya 1 cour saja. Lalu menjelang akhir cerita iM@S CG ada sebuah konfirmasi bahwa THE iDOLM@STER Cinderella Girls: 2nd Season akan segera tayang juga di tahun itu. Dan cerita yang benar-benar seru adalah second season ini. Sedihnya diriku, saat itu aku menontonnya melalui Aniplus. Ditengah-tengah masa tayangnya, BigTV, jasa layanan TV kabelku memutuskan sebelah pihak sehingga channel tersebut akan dihapus (ini bukan karena aku tidak memilih channel Aniplus atau pun tidak berlangganan premium, tapi ya mereka memutuskan sebelah pihak begitu saja jadi hanya channel Animax saja yang tersisa). Ketika sedang masa-masa mengudara seri ini, aku tidak bisa ikut bandwagon karena aku sedang malas, dan agak sibuk sesuatu pula aku mengikuti seri yang berbeda (oh aku lupa 2015 men-download anime apa saja). Ngomong-ngomong, meski sudah 7 tahun lebih lamanya aku telah mengidolakan franchise ini namun baru akhir-akhir ini saja aku mensupport mereka, dan itu pun juga masih bisa kehitung jari jumlah koleksiku. Dan sepertinya aku sudah harus memulai membahasnya karena sudah OOT terlalu jauh.

Senyumanmu
Sebulan setelah kesuksesan debut Cinderella Project pada event Summer Idolfes seharusnya Tim Cinderella Project menjalankan jadwal yang sudah tersusun dengan rapi. Tapi Mishiro Directing Manager yang baru saja balik ke Jepang mempunyai strategi baru untuk perusahaannya. Beliau mempunyai ide tersendiri dan akan membuat proyek baru, buruknya proyek dari pemikirannya harus membubarkan semua divisi proyek yang sedang berjalan. Ia hanya ingin mefokuskan diri pada satu proyek utama saja. Proyek ini nantinya akan merekrut dari idol-idol per tiap divisi proyek sebelumnya. Apesnya Cinderella Project yang baru saja debut juga harus ikut tertimpa atas kebijakan Mishiro Directing Manager. Divisi proyek lainnya juga mengalami kekacauan atas perlakuan beliau ini. Banyak program dan acara yang dihentikan secara mendadak, tak hanya sebatas pemutusan proyek saja namun ciri khas masing-masing idol juga harus diubah bahkan dilepas demi mewujudkan idol yang ideal bagi Mishiro Directing Manager.

Producer Cinderella Project tentu saja tak dapat menerima hal ini, karena ia memiliki pandangan tersendiri tentang idol itu. Sayangnya demi mewujudkan idol yang ideal bagi Producer membutuhkan waktu yang cukup lama dan Mishiro Directing Manager tak mau menyetujuinya. Beliau tidak ingin menghabiskan banyak waktu dan kalo bisa dilakukan sesegera mungkin. Pemikiran Producer juga ditolak mentah-mentah dikarenakan ia belum mempunyai rencana matang untuk mewujudkan kesuksesan proyeknya lagi.

Namun semangat Producer tidak terpatahkan hanya dengan omongan yang tegas darinya. Producer rela kerja larut malam untuk memberikan proposal terbaru kepadanya.

Setelah menyerahkan proposal kepada atasannya, Producer masih belum bisa bernafas lega. Meski proposalnya diterima namun tak sedikit pun Mishiro Director Manager untuk membatalkan rencananya bahkan tenggat waktu yang diberikan sempit sekali. Proposal tersebut harus bisa dieksekusi dalam waktu 3 bulan.

Stereotip
Sebenarnya perwujudan cerita iM@S CG kurang lebih hampir sama dengan iM@S. Pada season pertama diperlihatkan dengan kelakuan Mio Honda yang mirip dengan Miki Hoshii, yang, um... sama-sama konyol egoisnya (maafkan aku bagi fans Mio dan Miki). Lalu menjelang akhir episode sang pemeran utama, Uzuki Shimamura sama-sama depresi berat akan suatu hal.

THE iDOLM@STER Cinderella Girls: 2nd Season

Di season kedua ini, iM@S CG mampu memberikan permasalahan yang mendalam, konflik internal yang terjadi pada 346 Production terasa nyata. Karena ulah Mishiro Directing Manager terjadi perpecahan dimana-mana, membuat semaunya berantakan, tujuan individu, tujuan tim dan tujuan atasan sudah tidak selaras lagi.Ya aku sangat menyukai Mishiro Directing Manager menjadi antagonis yang kuat disini. Keputusan yang bulat dari Mishiro Directing Manager berhasil membuat semua orang menjadi bimbang, apalagi kesempatan yang diberikan olehnya sangat menjanjikan. Jenjang karir yang bagus dan berkembang lebih baik. Tentunya ada sebuah pengorbanan, maukah meninggalkan tim, unit atau divisi yang telah menemaninya berkembang selamanya ini.

THE iDOLM@STER Cinderella Girls: 2nd Season

Di season kedua ini porsi komedi dan cerita per karakter berkurang, tapi ini setimpal dengan memfokuskan untuk menghadapi tantangan utama dari Misihro Directing Manager. Dimana pada season pertama lebih banyak pengenalan, hiburan semata dan promosi lagu.

Smooth
Aku yang terlalu asyik mengikuti cerita di season keduanya hingga lupa ada insert song apa saja yang ada disini. Di episode terakhirnya aku juga terpukau oleh gerakan tarian mereka yang sangat lincah dan mulus. Aku tak bosan-bosannya mengulang bagian tariannya.

THE iDOLM@STER Cinderella Girls: 2nd Season

Hingga akhir episode Mishiro Directing Manager tetap memberikan kesan yang kuat bagaimana sifat karakter beliau dan sukses beneran menjadi antagonis yang 'jahat' dalam cerita ini. Sekali dia sudah berjalan maka takkan ada yang bisa menghentikannya.
Read more ...THE iDOLM@STER Cinderella Girls: 2nd Season

January 5, 2017

Rina Satou Mengumumkan Statusnya pada Pergantian Tahun

Pergantian tahun dimana hampir semua orang merayakannya dengan cara kumpul bersama dengan teman atau keluarga, atau mungkin dengan cara lainnya. Di penghujung hari juga membuat semua orang-orang untuk flashback dan mereview apa yang telah terjadi selama setahun penuh.
Rina Satou Menikah pada 2016 dan Sudah Dikaruniai Anak

Tak terkecuali dengan seiyuu terkenal, Rina Satou, yang mengisikan suara Misaka Mikoto di Toaru Kagaku no RailgunKaoru Tanamachi di AmagamiMakoto Niijima di Persona 5 dan masih banyak lagi. Tepat pada tengah malam 23.59 31 Desember 2016 ia menuliskan sesuatu pada blog pribadinya. Banyak yang telah terjadi padanya di tahun 2016, terutama kehidupannya. Di Tahun 2016 lalu, akhirnya ia menemukan pasangan hidupnya. Ia juga mengatakan bahwa telah mempunyai seorang anak dan ia gemas sekali mendengarkan suara bayinya.
Di blog pribadinya ia juga menuliskan rasa bersyukur pada keduaorangtuanya yang telah pergi ke langit karena sudah membesarkan selama ini. Di hari yang baru ini, Rina Satou merasakan menjadi orangtua.
Ia menutup tulisan di blog dengan mengucapkan selamat tahun baru semoga tahun 2017 menjadi tahun yang menakjubkan
Selamat tahun baru juga, semoga di tahun 2017 bisa menjadi tahun yang hebat seperti apa yang diharapkan oleh semua orang serta selamat menempuh hidup baru Rina Satou!

Sumber: Yaraon dan Nippon Insider
Read more ...Rina Satou Mengumumkan Statusnya pada Pergantian Tahun
 

Autumn 2015 Anime Chart

【Autumn 2015 Anime Chart】
For other info, click here.
For its hashtags, click here.

Featured Video


Random Posts