February 15, 2017

THE iDOLM@STER SideM Diangkat Menjadi Anime

THE iDOLM@STER SideM Anime


Semenjak perilisan mobage THE iDOLM@STER SideM pada pertengahan tahun 2014 selalu membuat fansnya penasaran. Kapan ya kira-kira diangkat menjadi anime. Tapi akhirnya setelah penantian selama 3 tahun terwujudkan juga!



Kemarin sore ada kabar mengembirakan tentang seri satu ini. Bahwa THE iDOLM@STER SideM akan ada animenya. Pengumuman diberitahukan pada saat konser THE iDOLM@STER SideM 2nd Stage ~Origin@l Stars~ yang berlangsung pada hari Minggu kemarin. Tentunya mereka juga sudah menyiapkan sebuah PV yang membuat para fansnya makin hype saja.


Selain menunjukan poster dan PV-nya, THE iDOLM@STER SideM masih memiliki acara lainnya yang akan di-streaming pada 15 Maret mendatangnya melalui jasa layanan Niconico Live. Mereka akan streaming di Stasiun Ani-On Akihabara di Tokyo. Mereka tampak sengaja memilih tanggal tersebut sesuai dengan nama Production-nya pada game (315Production, dibaca Saiko Production alias Ultimate Production).

Pada acara tersebut akan diungkapkan lebih rinci tentang visual, staff dan lainnya. Situs anime-nya juga telah disiapkan dengan tautan http://side-m.idolmaster-anime.jp/

THE iDOLM@STER SideM merupakan sebuah spin-off dari franchise THE iDOLM@STER yang berfokuskan pada idol laki-laki. Ada sebanyak idol 46 laki-laki yang bisa direkrut termasuk 4 idol dari seri sebelumnya, yaitu Ryou Akizuki bermula pada 876Production serta Touma Amagase, Hokuto Ijuuin dan Shouta Mitarai yang berasal dari 961Production. Tiap karakternya dibagi atas 3 tipe; Physical (merah), Intelligent (biru), dan Mental (kuning). Sama seperti permainan mobile sebelumnya, pemain akan menjadi Producer dan membimbing mereka untuk menjadi seorang idol. Saat ini, aplikasi game ini telah di-download sebanyak 1 juta kali.

Sumber: Akiba Nation

No comments:

Post a Comment

 

Autumn 2015 Anime Chart

【Autumn 2015 Anime Chart】
For other info, click here.
For its hashtags, click here.

Featured Video


Random Posts